Penulis : Cahaya Afiati
Disadur dari : kisahinspirasi.com
Anakku, izinkan bunda menuturkan sebuah kisah.
Umar bin Abdul Aziz, seorang khalifah yang zuhud, senang beribadah
dan berjihad, suatu kali pernah berkata. "Sesungguhnya jiwaku adalah jiwa
yang mempunyai banyak cita-cita". Dia pernah bercita-cita menjadi
amir, dia telah mendapatkannya. Dia bercita-cita menjadi seorang khalifah, juga
telah didapatkannya. Sekarang, cita-citaku adalah surga, dan aku berharap
mendapatkannya."
Lembar sejarah membuktikan, orang-orang besar umumnya
memiliki cita-cita tinggi. Anakku, bukan hanya itu, mereka berusaha mewujudkan
apa yang mereka cita-citakan dengan segenap upaya dan kesungguhan, dan umumnya
mereka mampu meraih cita-cita yang telah mereka canangkan.
Bukan hanya kisah Umar bin Abdul Aziz yang akan bunda
ceritakan. Ada kisah lain, tentang empat pemuda dengan cita-cita mereka. Suatu
kali, Abdullah bin Umar, Urwah bin Zubair, Mushab bin Zubair dan Abdul Malik
bin Marwan ra. berkumpul di pelataran ka'bah. Mushab yang bicara pertama kali
dengan mengatakan,"Bercita-citalah kalian." Sahabat yang enggan
mengatakan cita-citanya, meminta Mushab terlebih dulu menyampaikan cita-citanya.